Registrasi
Informasi Umum
Paguyuban Pelajar Istimewa adalah forum tahunan yang diadakan oleh ISYF Chapter Yogyakarta dengan melibatkan 100 pemuda dari seluruh Indonesia yang mempunyai kapasitas dan integritas serta karakter yang kuat. Dengan ini membuka ruang bagi pemuda untuk berbagi pengetahuan dan pengalaman dalam upaya mewujudkan program pembangunan karakter dan revolusi mental yang teerapat dalam program nawa cita dan persiapan generasi bangsa menuju Bonus Demografi 2030.
CHARACTER BUILDING
Membangun karakter dan nilai tambah dikalangan generasi muda Indonesia melalui pengetahuan, keterampilan diberbagai bidang yang didukung oleh sarana informasi dan teknologi yang canggih.
TEAMWORK & NETWORKING
Membangun kerjasama dan memperkuat jaringan dikalangan generasi muda baik nasional maupun internasional dalam berbagai bidang
ENTREPRENEURSHIP
Menumbuhkan generasi muda profesional dan berjiwa entrepreneur dalam berbagai bidang melalui pengembangan sentra-sentra bisnis di berbagai daerah dalam bidang produk dan jasa.
SHARING
Berbagi pengetahuan dan pengalaman antara generasi muda dengan para pemimpin dunia usaha dalam upaya mendukung dan memberdayakan potensi dan aktivitas generasi muda untuk menjadi bagian dari pencapaian pembangunan nasional berbasis local community.
LEADERSHIP
Memberdayakan generasi muda Indonesia melalui pendidikan dan penelitian sebagai upaya menciptakan para pionir yang mempunyai integritas dan jiwa kepimpinan yang tangguh.
SYNERGIZE
Mempertemukan generasi muda dengan para pemimpin dunia usaha untuk mensinergikan program-program CSR dalam upaya pencapaian pembangunan
10 – 13 Mei 2018
Daerah Istimewa Yogyakarta
Peserta Paguyuban Pelajar Istimewa adalah siswa/i SMA/SMK/MA/sederajat dari seluruh Indonesia yang memenuhi persyaratan yang ditentukan dan telah dinyatakan lolos sebagai delegasi untuk Paguyuban Pelajar Istimewa.
Adapun persyaratan menjadi delegasi Paguyuban Pelajar Istimewa adalah :
- Siswa/i SMA/SMK/MA/sederajat dari seluruh Indonesia, yang dapat dibuktikan dengan scan Kartu Tanda Siswa.
- Mengirimkan Esai bertemakan “Kami Generasi Emas Indonesia”. Esai yang merupakan hasil pemikiran sendiri (esai yang merupakan hasil plagiasi akan langsung didiskualifikasi. Esai minimal berjumlah 300 kata.
- Mengirimkan deskripsi diri dalam 500 kata tentang aktivitas keseharian dan perjalanan menuju cita-cita.
- Bagi peserta yang dinyatakan lolos, akan dikenakan biaya sebesar Rp. 400.000,- untuk akomodasi selama berlangsungnya acara.
Registrasi : 4 – 12 April 2018
Pengumuman : 16 April 2018
Pembayaran : 17 – 23 April 2018
- Siapa yang berhak mengikuti Paguyuban Pelajar Istimewa?
Seluruh siswa/i SMA/SMK/MA/sederajat dari seluruh Indonesia berhak mengikuti Paguyuban Pelajar Istimewa. Namun, hanya 100 siswa/i terpilih yang akan menjadi peserta Paguyuban Pelajar Istimewa.
- Kapan pendaftaran Paguyuban Pelajar Istimewa?
Pedaftaran Paguyuban Pelajar Istimewa berlangsung pada tanggal 4 – 12 April 2018
- Kapan pengumuman peserta yang dinyatakan lolos sebagai peserta Paguyuban Pelajar Istimewa?
Peserta yang lolos akan diumumkan pada tanggal 16 April 2018
- Jika saya mendaftarkan diri, bagaimana saya dapat memastikan data saya telah diterima panitia?
Setelah calon peserta mengisi formulir, peserta akan memperoleh email konfirmasi dari panitia melalui email yang telah didaftarkan dalam formulir pendaftaran
- Bahasa apa yang digunakan saat mengisi formulir pendaftaran?
Pengisian formulir menggunakan Bahasa Indonesia
- Apa saja rangkaian acara Paguyuban Pelajar Istimewa?
Rangkaian acara terdiri dari welcoming session, Youth and Inspirational Talk, Room Discussion, Focus Group Discussion (FGD), Cultural Performance, Amazing Race dan pengesahan Social Project Peserta.
- Siapa yang bertanggungjawab terhadap tiket keberangkatan dan kepulangan peserta?
Peserta bertanggungjawab penuh untuk tiket keberangkatan dan kepulangan peserta dari daerah asal menuju Yogyakarta dan sebaliknya
- Akomodasi apa saja yang ditanggung panitia Paguyuban Pelajar Istimewa?
Panitia akan bertanggungjawab untuk akomodasi berupa penginapan, makan dan transportasi selama Paguyuban Pelajar Istimewa berlangsung.